Postingan
Rusli La Isi
14 September 2022 | 10:45AM

Sampaikan Amanah Petani, Pj Bupati Buton Kunjungi Kementan RI

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -  Sampaikan amanah petani, Penjabat (Pj) Bupati Buton Drs. Basiran, M.Si bersama Kadis Pertanian Kabupaten Buton Ma'mul Djamal dan Ketua Fraksi Nasdem Sabaruddin Paena mengunjungi Kantor Kementerian Pertanian (Kementan) RI di Jakarta, Rabu (14/9/2022).

Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Buton itu disambut hangat oleh Kepala Biro Keuangan Setjen Kementan RI, H. Muchlis, S.E.,M.Si,.

Saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Pj Bupati Buton Basiran mengatakan tujuan kedatangannya di Kantor Kementan RI adalah untuk menyampaikan amanah para petani di Kabupaten Buton.

Baca Juga: Ini Jatah Formasi PPPK untuk Pemkab Buton

"Amanah petani di Kabupaten Buton kepada Kementan RI dalam bentuk usulan program kegiatan bidang pertanian kami sudah sampaikan dan diterima oleh Bapak Kepala Biro Keuangan Setjen Kementan RI," kata Basiran.

Kata dia, usulan program kegiatan bidang pertanian itu diantaranya, pengembangan potensi tanaman pangan, sarana prasarana pertanian, perkebunan dan peternakan dengan jumlah total usulan sebesar Rp 15 milyar.

"Insya Allah beliau sampaikan akan diteruskan kepada Biro dan Direktorat terkait di Kementerian Pertanian RI agar usulan tersebut dapat ditindaklanjuti," pungkasnya.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER