Postingan
Rusli La Isi
04 Agustus 2021 | 10:58AM

Seorang Lurah di Buton Dipukul Warganya Gegara Ini

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -  Kasus pemukulan terhadap Lurah kembali terjadi di Kabupaten Buton. Kali ini, Lurah Awainulu La Ribe dipukul oleh salah seorang warganya yakni La Ode Surga Dunia di Kantor Lurah Awainulu, Selasa (03/8/2021).

Aksi koboi tersebut terjadi lantaran La Ode Surga Dunia tidak mendapatkan Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kelurahan karena istrinya terlebih dahulu sudah mendapatkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).

Lurah Awainulu La Ribe mengatakan aksi pemukulan tersebut terjadi lantaran penjelasan yang disampaikan oleh pihak Kelurahan tidak diterima dengan baik oleh La Surga karena berdasarkan regulasi yang ada dalam satu keluarga tidak diperbolehkan doble mendapatkan bantuan dari PKH, BLT dan BST dari pemerintah.

"Yang bersangkutan ini kita jelaskan, mungkin karena dalam keadaan emosi atau bagaimana sehingga ia tidak mau menerima kita punya penjelasan," katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan teleponnya, Rabu (04/8/2021).

"Setelah itu terjadilah pemukulan terhadap diri saya sendiri karena tidak mau menerima penjelasan dari pihak Kelurahan maupun dari saya sendiri sebagai Lurah," sambungnya.

Atas insiden itu, saat itu juga Lurah Awainulu La Ribe melaporkan La Ode Surga Dunia ke Polres Buton untuk menempuh jalur hukum.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Buton AKP Aslim Ampo membenarkan adanya pelaporan yang dilakukan oleh Lurah Awainulu terhadap La Ode Surga Dunia.

"Iya benar laporannya kita sudah terima dan penyidik akan melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut," kata Aslim Ampo saat diwawancarai di ruang kerjanya, Rabu (04/8/2021).

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER