BUTON, BUTONSATU.com - Bupati Buton Alvin Akawijaya Putra, S.H., secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Buton, La Ode Syamsudin, S.Pd., M.Si., di Aula Kantor Bupati Buton, Takawa, Senin, 26 Januari 2026.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Buton, Ketua DPRD Kabupaten Buton, unsur Forkopimda, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Buton, perwakilan perbankan, serta para Camat se-Kabupaten Buton.

Dalam sambutannya, Bupati Alvin Akawijaya Putra mengucapkan selamat kepada La Ode Syamsudin yang baru saja dilantik sebagai Sekda Buton definitif. Bupati menegaskan pelantikan ini bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas daerah, meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta memastikan roda pemerintahan berjalan secara efektif dan profesional.

Bupati berharap Sekda yang baru dapat membantu menyelesaikan berbagai persoalan yang saat ini dihadapi daerah dengan bekerja lebih fokus, cepat, serta mengutamakan kepentingan Kabupaten Buton di atas kepentingan pribadi.

“Saya harap Buton akan lebih baik lagi dari sisi keuangan dan sumber daya manusia,” ujar Bupati.

Ia juga menekankan pentingnya peran Sekda dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat. “Insyaallah kita akan mencapai itu semua. Saya ingin kita semua bahagia,” tambahnya.

Selain itu, Bupati menegaskan kepada seluruh jajaran agar bekerja lebih keras, profesional, dan tidak pernah mengatasnamakan Bupati untuk kepentingan jabatan atau kepentingan lainnya.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Buton yang baru dilantik, La Ode Syamsudin, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas amanah yang diberikan kepadanya.

“Terima kasih dan rasa hormat saya kepada Bupati yang telah mengamanahkan saya sebagai Sekda. Terima kasih juga kepada Bapak Gubernur atas rekomendasinya, serta seluruh pihak yang telah mendukung saya dalam proses ini. Insya Allah amanah ini akan saya jaga dengan penuh rasa tanggung jawab,” kata Sekda Buton Usai Prosesi Pelantikan pada awak media.

Kadis Kebudayaan Kabupaten Buton ini menegaskan peran Sekda adalah membantu Bupati dalam menjalankan roda pemerintahan, termasuk mengoordinasikan seluruh perangkat daerah.

“Tentu menjadi tanggung jawab saya sebagai Sekda untuk membantu Bupati dalam menjalankan roda pemerintahan. Dan yang paling penting, sebagaimana ditekankan Bupati, adalah bagaimana kita mendorong perekonomian daerah di tengah keterbatasan fiskal,” katanya.

Lebih lanjut, La Ode Syamsudin menyatakan komitmennya untuk membangun kolaborasi dengan seluruh elemen, termasuk insan pers.

“Insya Allah amanah besar ini bisa saya emban. Saya akan berkolaborasi dengan semua pihak,” tutupnya.