BUTON, BUTONSATU.com - Penjabat (Pj) Bupati Buton Drs. Mustari, M.Si., membuka resmi kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Tematik dalam rangka penyusunan rancangan RPJPD Kabupaten Buton 2025-2045, yang digelar di Aula Bupati Buton, pada Senin, 20 Mei 2024.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Buton meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar lebih bijak dan visioner dalam melakukan pembangunan daerah. "Mari kita berpikir kritis untuk 20 tahun ke depan, bagaimana kita ingin membentuk Buton ini. Kemana kita akan membawa Buton ini. Pembangunan seperti apa yang akan ada di Buton ini," ungkap Pj. Bupati Buton.
Dikatakan, semua pihak harus mempertimbangkan dengan matang tentang keadaan Buton dua puluh tahun ke depan, termasuk pertumbuhan populasi penduduk yang akan terus meningkat meskipun ada program Keluarga Berencana dari pemerintah. Oleh karena itu, pentingnya pemikiran kritis dalam menciptakan pembangunan yang visioner.
Pj. Bupati Buton juga berharap agar dalam melakukan pembangunan tidak dilakukan secara asal-asalan, tanpa mempertimbangkan konsekuensi di masa depan. "Mari kita bangun pikiran kritis. Jangan hanya memikirkan siapa yang menjabat, tetapi bagaimana bentuk Buton ke depan. Buton memiliki potensi yang menarik, terutama jika kita membicarakan potensi aspal. Mari kita sumbangkan pikiran kita demi pembangunan Buton yang lebih baik," tambah Pj. Bupati Buton.
Dia juga menyoroti bahwa banyak program pemerintah yang tidak memberikan manfaat maksimal, seperti pembangunan pasar yang tidak dimanfaatkan secara efektif oleh masyarakat. Oleh karena itu, dia menekankan pentingnya pembangunan sesuai dengan kebutuhan vital masyarakat agar dapat bermanfaat dengan baik oleh masyarakat.
Terakhir, Pj. Bupati Buton juga meminta agar pembangunan jalan ditingkatkan, penyediaan trotoar bagi pejalan kaki diperhatikan, serta pengelolaan pelabuhan Pasarwajo dimanfaatkan lebih baik. Dia juga menekankan pentingnya memikirkan kebijakan pengelolaan potensi aspal Buton.