BUTON, BUTONSATU.com - Prihatin akan kondisi Nur Hafizah, seorang bocah penderita gizi buruk, sejumlah organisasi kepemudaan di Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton bekerjasama menggalang dana.
Donasi yang dikumpulkan berjumlah Rp11,2 juta, dan diserahkan langsung oleh La Ode Renaldy Zulkarnain, selaku penggagas aksi tersebut ke keluarga Nur Hafizah, pada senin (12/07/2021) sekira Pukul 18.30 Wita.
Baca Juga: Peduli Balita Penderita Gizi Buruk, PMR dan OSIS SMA Negeri 1 Pasarwajo Galang Dana
Organisasi yang terlibat dalam aksi kemanusiaan tersebut diantaranya Buton Kambuse, Gen-K Kepton, Marching Band Gita Takawa Kabupaten Buton, Ikmappas, Sanggar Al-Makmur, dan Karang Taruna Desa Banabungi yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Buton.
Baca Juga: Kapolres Buton Kunjungi dan Beri Bantuan Balita Gizi Buruk di RSUD Buton
Nur Hafizah merupakan bocah penderita gizi buruk warga Dusun Asa, Desa Banabungi, Kecamatan Pasawajo-Buton.
Pemerintah Kabupaten Buton juga telah siap untuk menanggung biaya pengobatan Nur Hafizah. Kendati demikian, tidak sedikit dari masyarakat Buton, khususnya Pasarwajo yang tersentuh hatinya menggalang dana untuk membantu ekonomi keluarga Nur Hafiza.