Postingan
Rusli La Isi
09 Juni 2022 | 11:21AM

Ingin Mengetahui Lebih Dekat Kehidupan Suku Bajo, Rombongan KRI Dewaruci Kunjungi Desa Bajo Bahari

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -  Tiba di Desa Bajo Bahari, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah bersama Laskar Rempah Nusantara disambut warga setempat dengan pencat silat dan soradendang atau berbalas pantun.

Kepala Desa (Kades) Bajo Bahari Si Nusir mengucapkan terima kasih kepada rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah dan para Laskar Rempah Nusantara atas kunjungannya di Desa Bajo Bahari.

"Terima kasih kepada rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah dan para Laskar Rempah Nusantara karena sudah meluangkan waktu untuk berkunjung di desa kami. Ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi desa kami dan masyarakat sangat antusias melakukan penyambutan," kata Si Nusir saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp nya, Kamis (09/6/2022).

Ia juga menyampaikan terima kasihnya terhadap Pemerintah Daerah Kabupaten Buton, khususnya Dinas Kebudayaan yang telah menunjuk Desa Bajo Bahari sebagai tempat tujuan Muhibah Budaya Jalur Rempah.

"Saya juga sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Buton, terkhusus kepada Dinas Kebudayaan yang menunjuk Desa Bajo Bahari sebagai tempat tujuan bagi para rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah," tuturnya.

Baca Juga: Sambut Kedatangan Rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah, Sekda Buton Paparkan Potensi Pariwisata, Pertanian dan Perikanan

Si Nusir menjelaskan, tujuan rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah dan para Laskar Rempah Nusantara berkunjung ke Desa Bajo Bahari agar mereka melihat lebih dekat budaya dan kearifan lokal suku-suku Bajo yang dikenal dengan suku yang selalu berpindah-pindah.

"Ingin melihat lebih dekat budaya dan kearifan lokal yang ada khususnya di daerah suku-suku Bajo, karena dulu kami suku Bajo di kenal dengan suku yang selalu berpindah-pindah dan yang menjadi rumah kami dari suku Bajo adalah perahu-perahu yang setiap saat berpindah-pindah," jelasnya.

Hanya saja, Kades dua periode ini pun ikut menyampaikan permohonan maafnya terhadap Pemkab Buton dan rombongan KRI Dewaruci Muhibah Budaya Jalur Rempah karena dalam kunjungannya ke Desa Bajo Bahari dirinya tidak berada di tempat.

"Saya sangat meminta maaf karena dalam pelaksanaan kunjungan tersebut saya tidak berada di tempat karena ada kegiatan lain yang saya ikuti di luar daerah. Yang pasti saya sudah sampaikan sama Sekdes, para perangkat desa lainnya dan juga seluruh warga untuk menyambut mereka di desa," pungkasnya.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER