Postingan
Rusli La Isi
30 Agustus 2022 | 10:30AM

Wujudkan Ketahanan Pangan, Pemdes Banabungi Buat Program Keramba Ikan, Ayam Petelur dan Home Industri

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -  Budidaya ikan tawar seakan telah menjadi rutinitas sebagian masyarakat Desa Banabungi, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton. Banyak warga yang memanfaatkan Kali Lakua untuk melaksanakan budidaya ikan melalui pembuatan keramba.

Tidak hanya keramba sebagai tempat pemeliharaan ikan, masyarakat Desa Banabungi juga melalui pemerintah desanya memprogramkan pemeliharaan ayam petelur dan home industri pembuatan kripik sebagai penghasilan tambahan dalam mendukung program ketahanan pangan.

Baca Juga: Pemdes Banabungi Salurkan BLT DD Tahap III ke 80 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)

"Disini ketahanan pangan kita adalah pembuatan keramba ikan di Kali Lakua dan kita juga membuat program pemeliharaan ayam petelur dan pembuatan kripik," kata Kades Banabungi La Ode Mursalim Patu saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (30/08/2022).

Ia menyampaikan, melihat peluang usaha yang mendatangkan penghasilan tambahan bagi warganya, sudah lama pihaknya mendukung dan mensupport dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang digagas oleh pemerintah.

Apalagi kata dia, kegiatan budidaya ikan tawar dan pemeliharaan ayam petelur dan juga pembuatan kripik tentu saja akan sangat membantu pendapatan warga ditengah lesunya berbagai kegiatan ekonomi masyarakat.

"Budidaya ikan air tawar dan pemeliharaan ayam petelur dan pembuatan kripik ini akan menjadi sumber pendapatan tambahan warga masyarakat yang bertujuan untuk tetap memperkuat ketahanan pangan di tengah Pandemi Covid-19," tandasnya.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER