BUTON, BUTONSATU.com - Pj. Bupati Buton Drs La Ode Mustari, M.Si., menyampaikan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Buton capai 5.78%, sebuah angka yang dianggap cukup bagus. Hal ini disampaikan saat Sosialisasi dan Koordinasi untuk Penyaluran Transfer Kedaerah Tahun Anggaran 2024 di Aula Bupati Buton, Rabu Sore, 24 Januari 2024.
Pj. Bupati menyampaikan harapannya untuk peningkatan Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU), dengan menekankan pentingnya kontrak tenaga kerja lokal untuk proyek fisik.
"Meski pertumbuhan ekonomi kita bagus, kita harapkan peningkatan terutama dalam hal DAK dan DAU. Kami berupaya agar perjanjian kontrak tenaga kerja dapat mengutamakan tenaga kerja lokal, terutama untuk proyek fisik," ungkap Pj. Bupati Buton.
Pada acara tersebut, Kepala KPPN Kota Baubau, Hariyanto, S.E., L.L.M, memberikan sosialisasi sebagai upaya peningkatan kualitas pengelolaan dan penyaluran Transfer ke Daerah. Hal ini dianggap sebagai sarana untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antara pemerintah daerah dan instansi terkait, serta untuk memahami kondisi yang dihadapi oleh pemerintah setempat.
“Melalui kesempatan ini ucapan terimakasih dan apresiasi kepada pemerintah daerah yang sudah memberikan waktu untuk berkoordinasi” ungkapnya
Melalui rapat koordinasi antara KPPN Kota Baubau dengan BPKAD dan DPMD Kabupaten Buton ini diharapkan penyaluran Transfer ke Daerah dapat berjalan dengan lancar.