Postingan
Rusli La Isi
09 Juli 2022 | 5:19AM

Pemdes Tumada Kembali Salurkan BLT-DD Periode Juli hingga September

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -  Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tumada, Kecamatan Kapontori, Kabupaten Buton, periode Juli, Agustus dan September tahun 2022 telah selesai disalurkan kepada masyarakatnya.

Melalui pesan WhatsApp nya, Kepala Desa (Kades) Tumada Adam menyebut, sebanyak 93 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah menerima BLT-DD triwulan ketiga periode Juli hingga September.

"BLT-DD triwulan tiga periode Juli hingga September, hari ini kami sudah salurkan kepada 93 KPM," kata Adam, Sabtu (09/7/2022).

Adam berharap, dengan adanya bantuan tersebut dapat memberikan manfaat terhadap pemulihan ekonomi warganya, khususnya bagi penerima manfaat dalam menghadapi Hari Raya Idul Adha.

"Saya berharap dengan adanya bantuan ini dapat dimanfaatkan dalam pemulihan ekonomi masyarakat Desa Tumada akibat dampak dari Pandemi Covid-19," tuturnya

"Semoga bantuan itu dapat dipergunakan dengan baik oleh penerima manfaat menjelang Hari Raya Idul Adha," sambungnya.

Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Buton, Pemprov Sultra dan pemerintah pusat yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19.

Tak ketinggalan, Adam juga menyampaikan terima kasih kepada perangkat desanya, Ketua BPD, pengurus Bumdes, khususnya Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang selalu hadir menjaga Kamtibmas di desanya.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER