BUTON, BUTONSATU.com - Usai melaksanakan kunjungan di Polres Buton, Kapolda Sultra, Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya, melanjutkan kunjungannya di Kampung Tangguh Desa Lapodi, Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, Selasa (09/3/2021).
Dalam kunjungan itu, Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya mengatakan tidak ada cara ampuh dalam mengatasi dan menekan penyebaran Covid-19, kecuali kita bersama-sama melaksanakan semua pencegahan dan protokol kesehatan dengan berbasis mikro.
Menurutnya, selain dengan pembatasan kegiatan masyarakat dengan berbasis mikro yang diterapkan pemerintah, menurut Kapolda Sultra, salah satunya adalah dengan pembentukan Kampung Tangguh di setiap Desa/RT/RW baik yang berzona merah maupun Zona Hijau.
Sampai saat ini hampir semua Kampung Tangguh telah terbentuk di Wilayah Hukum Polres Buton,salah satunya di Desa Lapodi,Kecamatan Pasarwajo,Kabupaten Buton.
"Tidak ada cara ampuh mengatasi pandemi ini, kecuali kita laksanakan dengan berbasis mikro. Salah satunya dengan Kampung Tangguh Lapodi, Okampo Mosega," katanya.
Masih kata dia, dengan Kampung Tangguh ini maka Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, Lurah, RT dan RW senantiasa setiap hari dan bersama-sama peduli dengan kesehatan dan keamanan di lingkungannya masing-masing.
Baca Juga: Sah! Kapolda Resmikan Polsek Wabula
"Tujuan dibentuknya Kampung Tangguh ini adalah untuk menekan angka penyebaran Covid 19 dengan cara penegakan protokol kesehatan dan meningkatkan perekonomian masyarakat di masa pandemi Covid 19," bebernya.
Kapolda Sultra, Irjen Pol Yan Sultra,S.H berpesan kepada semua masyarakat agar tetap laksanakan 5M di setiap kegiatan.
"Saya berterimakasih kepada seluruh unsur yang telah berkontribusi terbentuknya Kampung Tangguh Lapodi ini," ungkapnya.
Baca Juga: Kunker di Buton, Ini yang Dibahas Kapolda bersama Bupati
Pada kesempatan itu pula, Kapolda Sultra memberikan bantuan “PPKM Kampung Tangguh Polres Buton” senilai Rp10 juta dan pemberian sembako kepada warga lansia di Desa Lapodi.
"Gunakan bantuan tersebut untuk kebutuhan Kampung Tangguh Lapodi, Okampo Mosega, semoga kita semua tetap dalam lindungan yang maha kuasa dan berharap agar pandemi ini segera berakhir," tutupnya.