Postingan
Wardiman
11 September 2021 | 11:47AM

Kades Sebut PPKM Mikro Berdampak Positif Tekan Covid-19 di Desa Kancinaa

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com - Pemerintah Desa Kancinaa, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton telah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.

Kepala Desa (Kades) Kancinaa Salimudin mengaku, penerapan PPKM Mikro tersebut tidak mendapat hambatan berarti dari masyarakat.

"Iya, kami telah menerapkan PPKM mikro di Desa Kancinaa dan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat," katanya saat diwawancarai di kediamannya, Sabtu (11/09/2021).

Menurutnya, penerapan PPKM Mikro di Desa Kancinaa memiliki dampak positif dalam menekan laju penyebaran covid-19.

Baca Juga: Pemdes Kancinaa Telah Menyalurkan BLT DD Juni - Agustus

"Dampak positifnya yaitu alhamdulillah sampai saat ini tidak ada warga Desa Kancinaa yang terpapar Covid-19, dan dampak negatifnya masyarakat mengeluh karena tidak bebas untuk berpergian," tandasnya.

Salimudin berharap, dengan diterapkannya PPKM Mikro dapat meminimalisir lonjakan kasus covid-19 di Kabupaten Buton.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER