Postingan
Rusli La Isi
24 November 2021 | 12:37PM

Ini Usulan Warga Desa Laburunci Di Musdes RKPDes 2022

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -  Pemerintah Desa (Pemdes) Laburunci, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton, telah selesai menggelar Musyawarah Desa (Musdes) untuk menetapkan RKP Desa tahun 2022.

Pejabat (PJ) Kepala Desa (Kades) Laburunci Sudin Sahi melalui Sekretarisnya Junardin mengatakan, Musdes RKP Desa itu adalah untuk memastikan pembangunan di desa tahun 2022 yang merupakan usulan atau aspirasi dari masing-masing dusun.

"Nanti usulan tersebut akan masuk dalam sistem perencanaan pembangunan desa tahun 2022 mendatang. Tapi itu kan baru sebatas usulan, nanti penetapannya belum," ucap Junardin saat ditemui di Kantor Desa Labuandiri, Rabu (24/11/2021).

Adapun hasil Musdes RKPDes, lanjut Junardin, menempatkan pembangunan pasar desa, jalan tani, penyertaan modal Bumdes, TPQ dan lampu jalan sebagai skala prioritas pembangunan desa pada tahun depan.

"Itu baru sebatas usulan saja. Tapi itu kan penetapannya belum, nanti kita akan sesuaikan juga dengan anggaran yang ada," tuturnya.

Junardin berharap, semoga dengan adanya sejumlah pembangunan tersebut bisa meningkatkan sarana dan prasarana perekonomian masyarakat Desa Laburunci.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER