Postingan
Tim Redaksi
21 Desember 2021 | 16:9PM

Hadiri Pesta Adat Akhir Tahun di Desa Suandala, Bupati Buton Minta Warga Ikut Program Vaksinasi

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com,- Semua warga Buton diharapkan mengikuti program vaksinasi untuk menciptakan Herd Immunity dan tidak terpengaruh hoax yang beredar sehingga program pemerintah ini bisa berjalan sesuai tujuan yang diharapkan.

Demikian dikatakan Bupati Buton, Drs. La Bakary, MSi di hadapan tokoh adat dan masyarakat Desa Suandala, Kecamatan Kapontori,  pada  Syukuran Pesta Adat Akhir Tahun di Desa Suandala Kecamatan Lasalimu, Kabupaten Buton, Selasa Sore 21 Desember 2021

Menyinggung pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Buton, Ketua Golkar Buton ini menegaskan untuk selalu waspada dan tidak boleh lengah. Apalagi sekarang ini  sudah berkembang varian baru.

"Tidak boleh memandang remeh karena ini wabah dan sampai saat ini diluar negeri sudah siaga akan varian baru," kata bupati.

Selanjutnya, Ketua Bapera Sultra itu menyampaikan selamat kepada masyarakat dan Tokoh Adat Desa Suandala yang melaksanakan pesta adat. Semoga kita terus bersyukur atas nikmat Allah Subhanahu Wata'ala mudah-mudahan nikmat ini akan terus bertambah.

Baca Juga: Bupati Buton Buka Workshop Pendidikan Bela Negara bagi Pengurus Karang Taruna

"Semoga tahun 2022 dan tahun tahun selanjutnya aktivitas warga Kecamatan Lasalimu akan bertambah. Aspal Buton Semoga bisa segera terealisasi dan tidak ada halangan," ujar Bupati

Lebih lanjut Orang nomor satu di Buton itu mengatakan hari ini hadir pada pesta adat di penghujung masa jabatan sebagai Bupati karena tahun depan, tepatnya 24 Agustus 2022 akan berakhir. Oleh karena itu jika ada pesta adat tahun mendatang semoga tetap bisa hadir mewakili pribadi dan keluarga.

Diakhir sambutannya Bupati Buton menyampaikan Permohonan maaf atas selama 10 tahun masa jabatannya sebagai Bupati Buton dan Wakil Bupati Buton. Jika ada kesalahan interaksi sebagai manusia yang tidak sempurna ataupun janji politik yang belum ditunaikan mohon dimaafkan. Sebab semua ini akan dipertanggungjawabkan di hadapan Tuhan.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER