Postingan
Wardiman
15 September 2021 | 10:49AM

Terapkan PPKM Mikro, Kades Warinta Harap Wabah Covid-19 Segera Berakhir

butonsatu.com

BUTON, BUTONSATU.com -   Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro, Desa Warinta, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton, telah diterapkan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Warinta.

Saat ditemui di rumahnya beberapa hari lalu, Kepala Desa (Kades) Warinta Sudin mengatakan bahwa selama ini Pemdes Warinta telah menerapkan PPKM Mikro.

"Sudah dilaksanakan dari bulan Maret lalu, anggarananya cair di bulan April, tapi kegiatannya itu sudah di mulai dari bulan Maret sampai sekarang," katanya.

Dalam mendukung pelaksanaannya di lapangan, Sudin mengaku bahwa saat mulai menerapkan PPKM Mikro, pihaknya telah menyiapkan semua fasilitas pendukung.

Baca Juga: Perlancar Mobilitas Sektor Pertanian, Pemdes Warinta Bangun Jalan Usaha Tani

"Saat mulai berjalan itu kami sudah menyiapkan semua fasilitas pendukungnya, termaksud didalamnya rumah karantina dan dapur umum," ujarnya.

Selain itu, selama menerapkan PPKM Mikro pihaknya tidak pernah menerima keluhan dari masyarakat.

"Sejauh ini tidak ada keluhan masyarakat, hanya mungkin yang dirasakan mereka saat ini kayak agak terbatas lah pergerakannya," tuturnya.

Ia juga menyampaikan, selama ini Tim Satgas Covid-19 Desa seringkali turun ke masyarakat melakukan sosialisasi pencegahan wabah Covid-19 serta pentingnya PPKM Mikro dalam suatu desa.

"Kita dari pemerintah desa bersama Tim Satgas Covid-19 Desa sering memberikan himbauan untuk masyarakat supaya mereka sadar bahwa PPKM itu dilaksanakan dalam langkah pencegahan Covid-19 agar pandemi ini bisa cepat berakhir," jelasnya.

"Mungkin dari segi ekonomi pasti ada dampak buruknya, tapi untuk Pandemi Covid-19 sekarang ini sangat dampaknya sangat bagus dan alhamdulillah Desa Warinta masuk di zona hijau," sambungnya.

Ia berharap, semoga dengan adanya penerapan PPKM Mikro tersebut, wabah Covid-19 dapat berakhir sehingga aktivitas masyarakat dapat berjalan seperti sediakala.

Artikel Terkait
Artikel Terkini

ARTIKEL POPULER